Susu untuk Program Hamil

Bagi Moms yang sedang menjalani program hamil, memang harus dipersiapkan dengan sangat baik. tujuannya adalah agar tubuh tetap sehat dan program dapat berjalan optimal. Salah satu cara menjaganya adalah dengan konsumsi susu untuk program hamil.

Selain mengkonsumsi makanan bergizi, nutrisi yang terdapat dalam susu juga cukup penting dalam membantu program hamil. Susu yang dianjurkan tentunya berbeda dengan susu pada umumnya, salah satunya harus mengandung vitamin dan mineral, serta jangan lupa asam folat untuk perkembangan janin.

Susu untuk Program Hamil

Saat ini banyak sekali merk susu yang bisa digunakan untuk membantu optimalisasi promil yang sedang dijalani. Namun perlu diingat, bahwa susu promil ini bukan sebagai penentu keberhasilan promil. Berikut ini akan dijelaskan beberapa rekomendasi susu yang bisa Moms coba sesuai dengan kondisi.

  • Anmum Materna

Anmum Materna ini merupakan susu yang diformulasikan untuk mempersiapkan kehamilan. Susu ini akan menemani Moms selama promil dengan memenuhi kandungan nutrisi yang diperlukan. Contohnya adalah Nuelipid, DHA, kalsium, zat besi, serat pangan, dan asam folat.

Mungkin Moms akan bertanya, apakah minum susu hamil bisa mempercepat kehamilan? Seperti yang telah dijelaskan, bahwa susu untuk promil ini sifatnya adalah membantu agar promil berjalan lebih optimal. Harapannya adalah promil berhasil dan terjadi kehamilan.

Namun banyak faktor yang mempengaruhi keberhasilan promil. Jadi susu bukan menjadi satu-satunya faktor dalam program hamil. Misalnya saja adalah kesehatan Moms dan pasangan, kondisi sperma, sel telur, dan lainnya.

Susu Anmum ini bisa menjadi pilihan sebagai penambah nutrisi bagi tubuh. Terdapat 3 varian rasa yaitu strawberry white chocolate, plain, dan coklat. Kemasan susu ini adalah 400 mg per karton dan dengan harga yang sangat terjangkau.

  • Prenagen Esensis

Susu untuk program hamil selanjutnya adalah Prenagen Esensis. Produk ini mungkin telah banyak dikenal oleh masyarakat. Dengan kemasan ungu, hijau, dan putih ini, memiliki kandungan nutrisi penting sebagai persiapan untuk program hamil.

Ada yang bertanya apakah minum susu Prenagen Esensis bisa cepat hamil? Pada dasarnya bukan membuat cepat hamil, namun membantu mempersiapkan kehamilan dengan baik. Susu ini mengandung fosfor, kalsium, magnesium, asam folat, dan vitamin D.

Seperti yang telah Moms ketahui, bahwa asam folat sangat penting untuk mencegah terjadinya kelainan pada tabung saraf otak yang dikenal dengan neural tube defect pada janin. Jadi dengan konsumsi susu ini, diharapkan perkembangan otak janin menjadi sempurna.

Lalu kapan waktu yang tepat untuk minum susu Prenagen Esensis? Untuk hasil yang lebih optimal, Moms bisa mengkonsumsi mulai beberapa bulan sebelum promil dilakukan. Dalam satu hari boleh mengkonsumsi sebanyak 2 gelas.

  • Lactamil Inisis

Pada umumnya, ibu yang sedang menjalani program hamil pada tahap awal membuat terjadinya perubahan hormonal dan fisiologi. Hal ini menimbulkan beberapa keluhan seperti mual dan muntah. Asupan gizi yang cukup sangat dibutuhkan agar nutrisi janin terpenuhi.

Lactamil Inisis ini terdiri dari kandungan asam folat, zat besi, vitamin D, dan juga kalsium. Dengan formula tersebut, susu ini diklaim mampu membantu mengurangi rasa mual dan juga muntah yang berlebihan pada awal promil.

Selain membantu program hamil, Lactamil Inisis ini juga baik dikonsumsi untuk membantu proses perkembangan di trimester awal kehamilan. Hadir dalam 2 varian rasa yaitu madu dan coklat yang banyak digemari oleh para ibu-ibu.

Kemasan susu ini juga terbilang cukup ekonomis. Terdapat dua pilihan kemasan yang dapat dipilih, yaitu kemasan 200 gram dan 400 gram. Selain itu harganya juga sangat terjangkau namun kandungan nutrisinya sudah komplit.

  • Frisomum Gold Dualcare+

Untuk menemami promil, bisa juga dengan mengkonsumsi susu Frisomum Gold Dualcare+. Susu ini diformulasikan dengan kandungan prebiotic sehingga baik untuk kesehatan pencernaan. Konsumsi secara teratur dapat terhindar dari risiko sembelit dan konstipasi.

Selain kandungan probiotiknya, susu ini juga memiliki sejumlah nutrisi penting lainnya. contohnya adalah asam folat, zat besi, nukleotida, dan juga protein. Frisomum Gold Dualcare+ mampu membantu memenuhi kebutuhan gizi pada awal kehamilan.

Tidak hanya sampai disitu, susu ini juga bisa memberikan pondasi yang baik untuk perkembangan janin. Uniknya lagi, selain bagi ibu hamil susu ini juga bisa dikonsumsi oleh ibu menyusui. Jadi Moms bisa menggunakan susu ini hingga setelah persalinan.

ASI akan menjadi lebih lancar dan proses menyusui menjadi lebih baik. Si kecil bisa mendapatkan ASI baik langsung dari sang ibu atau bisa menggunakan botol susu anti kolik dari DrBrowns yang merupakan botol susu yang tepat menghindarkan kolik.

Kenapa harus menggunakan botol susu ini? Kolik pada bayi dapat membuat bayi rewel seharian dan tidak nyaman.

  • Frisian Flag Mama

Frisian Flag Mama diformulasikan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada ibu hamil dan menyusui. Kandungan yang terdapat didalamnya adalah karbohidrat, lemak, serat pangan, protein, serta zat mikro lainnya seperti asam folat dan kalsium.

Meskipun diperuntukkan bagi ibu hamil dan menyusui, juga bisa digunakan bagi ibu yang sedang menjalankan program hamil. Susu ini baik untuk memastikan kebutuhan nutrisi tercukupi dalam menyambut sang buah hati.

Bagi yang tidak suka mengkonsumsi susu dalam sajian hangat, maka bisa mengkonsumsi susu ini dalam keadaan dingin. Tambahkan es batu pada susu yang telah dilarutkan, hal ini akan membuat susu terasa lebih menyegarkan dan tidak eneg.

  • EnfaMama A+

Kandungan lengkap dalam susu EnfaMama A+ ini terdiri dari kalsium, vitamin C, zat besi, asam folat, serat pangan, serta protein. Tentu saja nutrisi tersebut sangat dibutuhkan dalam proses kehamilan dan pertumbuhan janin.

Nutrisi yang lengkap akan menurunkan risiko terjadinya cacat pada janin selama berada didalam kandungan. Namun Moms perlu mengimbangi juga dengan konsumsi makanan yang bergizi dan rajin konsultasi ke dokter selama promil berjalan.

Sebagai susu untuk program hamil yang direkomendasikan, EnfaMama A+ hadir dengan kemasan 400 gram. Sayangnya susu ini hanya memiliki satu varian rasa saja. Meskipun demikian, tidak menimbulkan rasa eneg dan nyaman diperut.

  • SGM Bunda

Susu untuk ibu hamil dengan ciri khas kemasan berwarna merah ini, memiliki kandungan Complinutri. Apa saja yang termasuk didalamnya? Nutrisi yang ada pada susu ini antara lain minyak ikan, asam folat, zat besi, dan juga kalsium.

Nutrisi tersebut merupakan sumber nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh selama menjalani program hamil serta untuk trimester awal kehamilan. SGM Bunda cukup dikonsumsi 1 kali sehari, baik pada pagi hari atau malam hari.

Tampil dalam kemasan 150 gram dan 300 gram, membuat bunda dapat memilih kemasan yang sesuai dengan kebutuhan. Varian yang ditawarkan adalah coklat, jeruk, dan strawberry. Rasanya yang enak dan segar tidak membuat eneg.

Mempersiapkan kehamilan harus memperhatikan banyak hal. Selain mengikuti anjuran dokter, bisa diimbangi dengan susu untuk program hamil. Kandungan nutrisinya membantu promil lebih optimal. Ikuti klub parenting untuk menambah wawasan tentang kehamilan dan persalinan.

Untuk informasi selengkapnya mengenai produk Dr. Brown’s, Moms dapat langsung mengunjungi website resminya di sini.


5 Tips Memilih Pompa ASI Manual Terbaik 2019

Mengapa Botol Susu Dr. Brown’s Direkomendasikan oleh Para Dokter Anak?

fungsi pipa-min
Apa Kegunaan Internal Vent System?
Posted in Uncategorized.