Lifestyle_Options _Wide-Neck_O16A6742

Benarkah Botol Susu Dapat Membuat Si Kecil Tidur Lebih Nyenyak?

Memilih botol susu untuk si Kecil, ternyata gampang-gampang susah, ya, Moms. Sebab, botol susu tidak hanya dijadikan sebagai media untuk memenuhi asupan makanan untuk bayi. Botol susu juga bisa dijadikan sebagai media pembantu untuk mendukung aktivitas pentingnya. Salah satunya adalah tidur.

Ada banyak hal yang menyebabkan si Kecil tidak bisa tidur nyenyak. Salah satunya adalah ketika si Kecil mengalami kolik. Kolik merupakan keadaan saat bayi menangis tanpa sebab terus-menerus dalam waktu yang lama. Saat menangis karena kolik, wajah bayi biasanya memerah, tangannya mengepal, dan kakinya terangkat-angkat. Kolik pada bayi bisa terjadi kapan saja. Namun, kebanyakan bayi mengalami kolik ketika malam hari. Hal inilah yang menyebabkan tidur bayi menjadi tidak nyenyak.

Lalu, bagaimana cara mengatasi kolik agar si Kecil dapat tidur dengan nyenyak?

Salah satu hal yang memicu terjadinya kolik pada bayi adalah udara ikut terhisap ketika si bayi minum susu dari botol. Jadi, hal pertama yang bisa Moms lakukan adalah dengan memerhatikan botol susunya. Pastikan botol susu yang digunakan oleh si Kecil merupakan botol susu anti kolik. 

Moms dapat memberi si Kecil botol susu anti kolik yang memiliki teknologi Internal Vent SystemInternal Vent System dapat mencegah udara terisap bersamaan ketika si Kecil minum susu. Internal Vent System memiliki bentuk yang menyerupai pipa sehingga udara yang masuk melalui leher botol akan disalurkan langsung melalui vent reservoir ke ujung botol tanpa melewati susu. Dengan begitu, cairan dalam botol susu akan terjaga dan tidak tercampur dengan udara. Karena udara tidak ikut tertelan, maka risiko kolik pun akan berkurang. Efek positif yang didapatkan adalah si Kecil dapat tidur lebih berkualitas. 

Tidur adalah salah satu aktivitas penting untuk si Kecil. Menurut dokter anak Rachel Dawkins, M.D. yang dilansir di Johns Hopkins All Children’s Hospital, tidur merupakan salah satu rutinitas gaya hidup yang sehat. Berdasarkan penelitian, anak yang tidur dalam jumlah waktu yang tepat dapat memberikan manfaat untuk si Kecil. Tidur nyenyak dalam waktu yang tepat bisa meningkatkan daya ingat, daya berpikir, kesehatan fisik maupun mentalnya. Kurang tidur malah dapat meningkatkan risiko darah tinggi, obesitas, hingga depresi, Moms.

Yuk, bantu si Kecil tidur lebih nyenyak dengan memberikan botol susu yang tepat!

Lifestyle_Options_Narrow_O16A1679
Apakah Semua Dot Botol Susu Sama?
Tips Menyendawakan Bayi
fungsi pipa-min
Apa Kegunaan Internal Vent System?