Tips Ketika Melahirkan

 

Tips Ketika Melahirkan

Melahirkan merupakan proses akhir yang ditunggu-tunggu oleh para orang tua untuk dapat segera bertemu dengan buah hatinya. Namun, proses ini bisa menjadi proses yang panjang dan cukup menyakitkan. Maka dari itu, sebelum proses melahirkan tiba, ada baiknya Moms mempersiapkan diri dan juga mempersiapkan segala keperluan dengan matang.

 

Tanda Melahirkan Sudah Dekat

Memperhatikan tanda-tanda yang muncul ketika akan melahirkan merupakan suatu hal yang penting. Moms dapat memperhatikan beberapa tanda yang secara normal akan timbul ketika mendekati masa persalinan berikut ini.

  • Mengalami Sulit Tidur

Gejala sulit tidur dan gelisah biasa timbul ketika mendekati hari-hari akhir kehamilan. Maka dari itu, usahakan Moms tetap mendapat waktu istirahat yang cukup, misalnya seperti mengusahakan tidur di siang hari.

Istirahat yang cukup sangat penting, terlebih ketika mendekati masa persalinan. Sebab Moms akan membutuhkan banyak tenaga ketika menghadapi persalinan.

  • Timbul Rasa Sakit dan Nyeri

Rasa sakit dan nyeri ketika akan memasuki masa persalinan ini mirip dengan nyeri yang sering Moms rasakan ketika mendekati masa menstruasi, hanya saja akan terasa lebih sakit. Bagian tubuh yang akan terasa nyeri biasanya adalah bagian perut dan punggung tubuh belakang.

  • Sering Buang Air Kecil

Beberapa hari sebelum persalinan, Si Kecil akan turun ke rongga panggul yang menyebabkan adanya penekanan dari rahim ke kandung kemih. Hal ini menyebabkan Moms akan lebih sering buang air kecil dibandingkan dengan hari-hari biasanya.

  • Muncul Kontraksi Palsu

Kontraksi palsu atau kontraksi Braxton Hicks adalah kondisi di mana perut mengalami pengencangan dengan rasa yang sesekali ada dan menghilang. Kontraksi ini umumnya berlangsung kisaran 30 sampai 120 detik dan terjadi secara tidak beraturan serta dapat hilang ketika Moms berpindah posisi.

  • Air Ketuban Pecah

Air ketuban yang pecah merupakan salah satu tanda masa persalinan akan segera tiba. Pecahnya air ketuban ini biasa ditandai dengan adanya kontraksi terlebih dahulu, namun ada pula beberapa ibu hamil yang terlebih dahulu mengalami pecah ketuban baru kontraksi.

 

Tips Agar Persalinan Dapat Berjalan Cepat dan Mudah

  • Melatih Relaksasi dengan Birth Ball

Birth Ball atau bola persalinan adalah bola kaet besar yang biasa digunakan untuk olahraga bagi para ibu hamil. Moms dapat berlatih relaksasi dengan duduk diatas bola ini. Duduk di atas bola ini dipercaya dapat membantu Si Kecil untuk secara alami bergerak menuju posisi jalan lahir.

Ketika melakukan olahraga menggunakan bola karet besar ini usahakan Moms tidak sendiri atau ditemani oleh seorang instruktur kelas yang ahli di bidangnya agar keamanan lebih terjaga.

  • Mandi dengan Air Hangat dan Aroma terapi

Mandi dengan air hangat dapat membuat Moms merasa lebih santai dan rileks. Selain itu, berbagai wewangian dari aroma terapi juga dapat membantu merangsang kontraksi pada ibu hamil. Misalnya seperti aroma chamomile dan bunga lavender yang mampu mengurangi cemas, sakit, hingga rasa mual.

  • Sering Berjalan Kaki

Sudah banyak orang yang tahu bahwa sering berjalan kaki dipercaya dapat mempermudah ketika masa persalinan tiba. Dengan berjalan kaki diyakini efektif merangsang Si Kecil untuk dapat segera menuju jalan lahir.

  • Memakai Minyak Jarak

Tips melahirkan dengan cepat dan mudah selanjutnya yaitu dengan menggunakan minyak jarak atau castrol oil yang dapat merangsang munculnya kontraksi. Minyak jarak mampu mengurangi penyerapan cairan yang ada di dalam usus halus, sehingga dapat menyebabkan muntah, diare, hingga kemungkinan kontraksi.

  • Berhubungan Intim dengan Santai

Berhubungan intim dengan santai merupakan cara yang dapat dilakukan untuk mempercepat kelahiran. Sebab kegiatan ini dapat menimbulkan kontraksi pada rahim dan juga melunakkan rahim karena terdapat cairan semen dengan kandungan hormon prostaglandin yang dikeluarkan pasangan.

  • Memijat Puting Payudara

Pijatan lembut pada puting payudara juga dapat menimbulkan kontraksi rahim dengan merangsang produksi hormon oxytocin. Lakukan pijatan ini secara rutin setiap jam dengan durasi 15 sampai 20 menit.

 

 

Tips Melahirkan Normal Tanpa Meninggalkan Jahitan

Terdapat beberapa cara yang dapat Moms lakukan untuk dapat mengurangi resiko terjadinya robekan parah.

  • Memilih Posisi Melahirkan yang Baik

Posisi persalinan juga dapat mempengaruhi resiko terjadinya robekan pada area vagina. Moms dapat memilih posisi yang nyaman, misalnya berbaring terlentang atau dapat pula dalam posisi tegak. Untuk menentukan posisi yang nyaman, Moms dapat terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter atau bidan yang menangani.

  • Bersiap untuk Mendorong

Ketika mendorong, usahakan membuat dorongan terkontrol dan tidak memaksa. Mendorong Si Kecil dengan perlahan dapat memberi aktu jaringan untuk merenggang, sehingga mengurangi resiko adanya robekan.

  • Pijatan Perineum

Memberi pijatan di sekitar vagina dapat membuatnya lebih fleksibel, sehingga mengurangi kemungkinan Moms melahirkan dengan dijahit. Pijat ini dapat dilakukan pada trimester ketiga ketika kandungan berusia 34 minggu.

 

Tips Menjaga Stamina Menjelang Persalinan

Stamina begitu penting untuk proses persalinan, yakni untuk mendorong Si Kecil keluar dari rahim. Apabila Moms kehabisan stamina ketika melahirkan, maka persalinan akan lebih sulit dilakukan.

  • Berolahraga Ringan

Olahraga dapat bermanfaat memberi stamina prima ketika sedang dalam masa persalinan. Tidak perlu olahraga yang berat, Moms cukup olahraga ringan seperti berenang atau berjalan kaki selama 30 menit secara rutin setiap hari selama masa kehamilan.

  • Tidur Cukup

Tidur merupakan hal penting yang dapat membangun stamina ketika masa persalinan. Istirahat yang cukup juga dapat memberikan Moms tenaga yang cukup untuk menyusui Si Kecil selepas melahirkan.

  • Menjaga Pikiran Tetap Rileks

Rasa gelisah dan takut wajar dirasakan Moms yang akan menghadapi persalinan. Namun, menjaga pikiran agar tetap rileks dan tidak stres ternyata sangatlah penting. Sebab pikiran yang jauh dari stres bisa menambah energi dan stamina ketika menghadapi persalinan.

 

Tips Cepat Pulih Selepas Persalinan Normal

Terdapat beberapa tips menurut Dr. Frizar Irmansyah, Sp.OG yang dapat Moms lakukan untuk memulihkan energi dan stamina tubuh selepas melahirkan.

  • Menjaga Asupan Gizi

Pastikan Moms mengkonsumsi banyak serat dan protein untuk memulihkan stamina. Selain itu, minum air putih yang banyak juga sangat diperlukan.

  • Banyak Istirahat

Pastikan pula Moms memiliki waktu yang cukup untuk tidur dan mengembalikan tenaga. Waktu terbaik untuk dapat tidur dan beristirahat selepas persalinan yaitu ketika Si Kecil juga sedang tidur.

  • Relaksasi ke Salon

Frizar menganjurkan Moms untuk relaksasi sejenak dengan pergi ke salon. Setelah melalui masa persalinan yang begitu melelahkan Moms dapat rileks dan memanjakan diri dengan manicure, padicure, creambath, dan lain-lain.

 

Informasi lebih lanjut tentang tips melahirkan dapat Moms dapatkan dengan bergabung di Dr. Brown’s Parents Club. Di sini Moms dapat memperoleh berbagai informasi penting tentang parenting. Apabila Moms sedang mencari beragam produk untuk Si Kecil. Moms dapat mengunjungi https://drbrowns.id/product/.

Dr. Brown's botol susu wide neck
Apa itu Dr. Brown's Options™ Bottle?
Tips Menyendawakan Bayi
Lifestyle_Gia_Blue_Elephants_O16A1167
5 Tips Memilih Kantong ASI Terbaik 2019