Sakit Leher Saat Hamil?

Selama masa kehamilan, ibu pasti akan mengalami beberapa perubahan pada tubuh yang terkadang memicu munculnya masalah yang lain, seperti nyeri di bagian leher. Umumnya, rasa sakit ini biasa dirasakan pada masa trimester pertama. Nyeri ini terkadang bisa menjalar sampai ke bahu dan punggung sehingga terasa sangat mengganggu aktivitas apabila tidak segera diatasi. Lantas, bagaimanakah cara mengatasi rasa sakit di leher ketika hamil?

 

Hal yang Menyebabkan Sakit Leher Saat Hamil

Apabila Anda seringkali merasakan sakit pada leher ketika hamil, maka tidak perlu khawatir karena kondisi ini merupakan hal yang wajar terjadi. Ada beberapa hal yang menjadi pemicu masalah sakit leher saat hamil, di antaranya yaitu:

  1. Berat Badan Meningkat

Karena berat badan yang semakin bertambah pada saat hamil, hal ini akan membuat pusat keseimbangan tubuh juga berubah. Karena itulah, punggung bagian bawah pun akan terasa nyeri karena punggung dan leher berubah menjadi tegang ketika ingin mengimbangi perut bagian tengah yakin semakin besar.

  1. Stres

Pada saat hamil, ibu terkadang akan merasa stres karena pikiran yang dipenuhi oleh hal negatif dan diselimuti oleh perasaan cemas yang berlebih terkait keselamatan janin. Stres tersebut pun akan turut andil untuk membuat punggung dan leher terasa sakit. Untuk menghindari ini, konsultasikanlah kondisi Anda pada bidan atau psikolog agar Anda tidak lagi merasa stres.

  1. Jarang Menggerakkan Tubuh

Apabila ibu hamil semakin lama usia kehamilannya, maka kemampuannya untuk menggerakkan badan pun juga akan semakin berkurang. Hal tersebut karena tubuh ibu menjadi lebih mudah lelah sehingga ibu pun hanya ingin beristirahat di atas kasur. Namun, jarang bergerak dapat membuat tubuh menjadi kram, dan dapat membuat leher terasa nyeri dan kaku.

 

Bolehkah Ibu Hamil Mengonsumsi Obat Saat Sakit Leher

Sakit pada leher yang parah tentu akan membuat kegiatan terganggu sehingga ibu pun tidak bisa bergerak dengan leluasa. Meskipun mengonsumsi obat-obatan dapat membantu menghilangkan rasa sakit tersebut dengan instan, namun banyak ahli yang tidak merekomendasikan meminum obat tersebut.

Hal ini karena obat-obatan yang biasa dijual di apotek terkadang memiliki kandungan yang berbahaya bagi bayi dan dapat memicu muncul beberapa efek samping yang berbahaya. Untuk itulah, langkah terbaik untuk menghilangkan sakit pada leher ini adalah dengan merawatnya sendiri di rumah menggunakan pengobatan alami dan sederhana.

 

Cara Ampuh Mengatasi Sakit Leher Ketika Hamil

Tidak perlu terburu-buru menemui dokter apabila terkena sakit leher, karena ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat sakit ini reda dengan cepat, seperti:

  1. Meregangkan Tubuh

Ketika Anda merasa leher terasa kaku, maka Anda dapat meregangkan tubuh selama beberapa saat. Hal ini dipercaya mampu membantu sakit pada leher menjadi reda, karena peregangan ini dapat membuat leher dan area punggung menjadi lega.

  1. Terapi Air

Terapi di dalam air atau yang sering dijuluki sebagai hidroterapi juga merupakan cara yang terbukti ampuh meredakan rasa sakit di leher saat hamil. Ketika Anda mandi, arahkan air hangat menuju daerah di leher yang sakit dan biarkan air tersebut mengalir selama 3 sampai 4 menit.

Setelah itu, gunakan air dingin dan lakukan hal yang sama selama satu menit, dan ulangi secara berulang-ulang sampai tubuh Anda terasa lega. Air hangat memang mampu membantu merangsang proses sirkulasi darah dan bisa membuat otot yang kaku menjadi lentur. Sementara itu, air dingin akan membantu membuat peradangan menjadi berkurang.

  1. Bola Tenis

Tidak disangka, ternyata bola tenis juga memiliki manfaat yang ampuh untuk membantu rasa sakit di leher menjadi hilang dalam waktu yang cepat. Caranya pun cukup mudah, Anda hanya perlu meletakkan bola tenis di punggung lalu bersandarlah pada dinding. Kemudian, gerakkan punggung secara perlahan dari satu sisi menuju ke sisi yang lainnya.

  1. Memakai Bantal Penopang

Cara lain untuk membantu mengatasi rasa sakit di leher adalah dengan memakai bantal penopang yang mampu menopang perut saat ingin tidur atau hanya berbaring. Bantal ini seringkali dikenal sebagai bantal kehamilan atau bantal bersalin, dan sangat ampuh untuk menghindari munculnya rasa nyeri di sekitar leher.

  1. Kompres Leher

Terakhir, cara yang seringkali digunakan banyak orang untuk merawat leher yang sakit adalah dengan mengompres leher menggunakan handuk yang telah diberi air dingin atau panas. Anda bisa mengompres bagian yang sakit secara berkala menggunakan kedua air itu secara bergantian.

 

Makanan untuk Mengurangi Sakit Leher Saat Hamil

Selain kegiatan di atas, ada pula beberapa jenis makanan yang bisa Anda konsumsi agar rasa sakit pada leher semakin reda. Beberapa di antaranya adalah:

  1. Sari Cuka Apel

Ternyata, sari cuka apel pun juga terbukti mampu mengurangi sakit leher saat hamil. Kandungan antiinflamasi dan antioksidan yang ada pada cuka apel sangat membantu otot di leher menjadi tidak tegang, sehingga rasa nyeri pun dapat hilang dengan cepat.

Cara memakainya cukup mudah, Anda tinggal merendam handuk kertas atau kapas di dalam gelas yang berisi cuka apel. Kemudian, letakkan rendaman handuk atau kapas tersebut di daerah leher yang sakit dalam waktu beberapa jam, lalu ulangilah kegiatan ini berulang kali untuk memperoleh hasil yang maksimal.

  1. Makanan yang Kaya Magnesium

Saat leher sakit, otot menjadi tegang dan terkadang keseleo sehingga membutuhkan magnesium untuk membantu otot menjadi lebih relaks. Untuk itu, Anda bisa mengonsumsi makanan yang kaya akan kandungan magnesium yang biasa ditemukan pada kacang-kacangan, biji-bijian, sayuran, dan buah-buahan.

 

Tips Mencegah Leher Menjadi Sakit Saat Hamil

Meskipun ini adalah kondisi yang alamiah, namun Anda pun masih bisa mencegah risiko sakit leher saat hamil dengan mengubah beberapa kebiasaan buruk yang Anda miliki. Beberapa di antaranya yaitu:

  1. Mengubah Postur Tubuh

Postur tubuh yang buruk terkadang dapat membuat leher menjadi sakit, sehingga penting bagi Anda untuk mengubah postur tubuh menjadi lebih baik. Latihlah postur tubuh dengan beberapa posisi duduk yang tepat dan melakukan yoga selama beberapa saat.

  1. Memakai Bantal yang Tepat

Salah satu tips ampuh lain untuk mencegah otot di leher menjadi kaku yaitu dengan cara memilih bantal yang tepat untuk tidur. Pilihlah jenis bantal yang mampu menopang lutut kaki sehingga Anda bisa tidur dalam posisi yang baik dan nyaman.

 

Nah, itulah beberapa cara yang bisa Anda aplikasikan sendiri di rumah untuk mengurangi rasa sakit di leher Anda. Apabila setelah melakukan hal di atas masih belum membuat kondisi leher Anda menjadi reda, maka segeralah konsultasi kepada dokter atau petugas kesehatan terdekat sehingga Anda pun bisa memperoleh penanganan terbaik untuk membuat Anda kembali sehat seperti semula.

Dr. Brown's botol susu wide neck
Apa itu Dr. Brown's Options™ Bottle?
Tips Menyendawakan Bayi
Lifestyle_Gia_Blue_Elephants_O16A1167
5 Tips Memilih Kantong ASI Terbaik 2019