Lifestyle_Tummy_Grumbles_Reusable_Snack_Bags_O16A1664O16A1670

 

Snack Bag Praktis Dan Higienis Untuk Si Kecil

Memasuki usia 6 bulan, bayi mulai mengenal MPASI (Makanan Pendamping ASI) dan mengurangi jumlah asupan ASI atau susu yang ia minum. Dalam kesehariannya atau ketika bayi sedang tidak nafsu makan, orangtua dapat memberikan makanan ringan atau snack untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi bayi. Snack yang diberikan dapat berupa buah atau biskuit yang tidak banyak mengandung MSG, garam dan pemanis buatan.

Ketika berpergian, biasanya orangtua akan menggunakan toples atau kotak untuk menyimpan snack bayi. Namun, penggunaan toples atau kotak akan membuat tas bayi menjadi semakin penuh. Akan jauh lebih efisien dan praktis, jika penggunaan toples atau kotak tersebut diganti dengan snack bag atau kantung snack.

Dr. Brown’s Tummy Grumble Reuseable Snack Bag, merupakan kantung snack untuk menyimpan snack bayi ketika berpergian ataupun dirumah. Bila beberapa kantung plastik diciptakan hanya untuk 1 kali pakai, Tummy Grumble terbuat dari bahan plastik khusus makanan dan dapat dicuci sehingga digunakan berulang kali.

Benefit Dr. Brown’s Tummy Grumble:

  • Unique Clip yang mudah dibuka dan ditutup bahkan untuk bayi
  • Veggie Design yang menarik dan memperkenalkan bayi kepada sayuran
  • Memiliki lipatan agar kantong snack dapat berdiri
  • Tahan air karena terbuat dari bahan plastik
  • Mudah disimpan ketika travelling
  • Tidak makan tempat di tas karena dapat dilipat ketika snack sudah habis
  • Dapat dicuci dan digunakan berulang kali
  • Dapat digunakan untuk perempuan maupun laki-laki
  • Freezer and dishwasher safe
  • BPA free

Tummy Grumble mempermudah orangtua ketika ingin memberikan snack untuk si kecil. Bahkan si kecil dapat belajar makan secara mandiri dengan cara mengambil snacknya sendiri. Selain itu, si kecil juga dapat belajar untuk mengambil makanannya satu per satu. Tummy Grumble tersedia dalam 3 ukuran yang berbeda, sehingga orangtua dapat membawa 3 jenis snack sekaligus.

Apa yang membedakan Tummy Grumble dengan kantung snack lainnya?

  • Unique clip.
    Bila pada umumnya snack bag ditutup dengan seleting atau zip lock, Tummy Grumble ditutup dengan unique clip (seperti Velcro).
  • Re-useable plastic snack bag.
    Meskipun terbuat dari bahan plastik, Tummy Grumble dapat dicuci dan digunakan berulang kali. Bahan plastik terkenal dengan bahan yang tahan air. Ini membuat Tummy Grumble lebih mudah untuk dicuci dan dikeringkan. Beberapa snack bag terbuat dari bahan kain pada bagian luar, sehingga lebih rentan menjadi kotor.
  • Veggie Design.
    Tummy Grumble memiliki desain yang simple, menarik, dan mengedukasi. Dengan desain yang unisex Tummy Grumble dapat digunakan untuk laki-laki maupun perempuan, bahkan Tummy Grumble masih dapat digunakan meskipun si kecil telah tumbuh besar.

Dengan segala benefit dari Tummy Grumble, produk ini sangat cocok digunakan untuk:

  • Orangtua dengan bayi yang memasuki tahap MPASI (6 bulan keatas)
  • Orangtua yang gemar travelling / berpergian
  • Bayi yang aktif mengkonsumsi snack
  • Orangtua dengan bayi lebih dari 1
  • Bayi yang baru belajar makan secara mandiri

When your tummy grumbling, it’s Tummy Grumble time!

Cara Mengurangi Angin di Perut Bayi
Mengenal Bahan Botol Susu PC, PP, PESU, Manakah Yang Terbaik?
thumb_6707
Tips Menyimpan ASIP: Botol atau Kantong?