Lifestyle_No_Product_Baby_O16A9267

 

Kolik Pada Bayi: Apa Penyebabnya dan Bagaimana Mengatasinya?

 

Zee Zee Shahab

 

Kolik pada bayi – Sebenarnya, kolik bukan pen yakit dan tidak membahayakan si Kecil. Namun, para orang tua sering tidak sadar jika bayi mereka mengalami kolik sehingga mereka tidak segera menangani gejala kolik dengan tepat.

Tanda-tanda Kolik pada Bayi

Moms dapat mengamati beberapa tanda-tanda si Kecil mengalami kolik. Tanda-tanda tersebut di antaranya adalah menangis lebih dari tiga jam sehari, tiga hari dalam seminggu, dan terjadi dalam tiga minggu atau lebih. Si Kecil yang baru lahir rentan terserang kolik dan gejalanya bisa jadi baru akan berhenti setelah usianya empat bulan.

Kahiyang

Baca Juga :

Kenali Gejala dan Penyebab Kolik pada Bayi

Hingga saat ini, belum diketahui penyebab pasti kolik pada bayi. Namun, ada beberapa hal yang diduga menjadi penyebabnya yaitu gangguan pencernaan termasuk produksi gas di dalam saluran cerna, usus yang terlalu sensitif terhadap jenis protein tertentu, lapar, haus, atau terlalu kenyang. Pada bayi baru lahir, kolik bisa menjadi tanda bahwa dia sedang lapar, haus, atau kedinginan. Si Kecil bisa berpotensi kolik apabila Moms tidak dapat memberikan ASI cukup.

Donita

 

Bagaimana Mengatasi Kolik pada Bayi?

Moms dapat mengalami stres jika si Kecil menangis terus menerus dalam jangka waktu yang lama. Bahkan, Moms yang mendengar tangisan si Kecil yang tidak kunjung mereda bisa berpotensi terkena baby blues. Oleh sebab itulah, kolik harus segera dicari cara mengatasinya sedini mungkin.

Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi kolik pada bayi yang terbukti efektif:

  1. Jaga pola makan Moms

Moms yang sedang menyusui perlu menjaga atau mengubah pola makan apabila si Kecil kolik. Alasannya, apa yang Moms makan juga akan dikonsumsi oleh si Kecil melalui ASI. Jika Moms mengonsumsi makanan yang banyak mengandung gas, bukan tidak mungkin jika perut si Kecil juga akan dipenuhi dengan gas dan memicu kolik. Selain itu, jangan mengonsumsi makanan yang memicu reaksi alergi si Kecil. Tanyalah dokter tentang makanan apa saja yang menyebabkan alergi. Biasanya alergi dipicu oleh beberapa produk susu, telur, daging tertentu, kacang, gandum, dll.

  1. Ganti susu formula si Kecil

Salah satu penyebab kolik adalah ketidakcocokan susu formula. Susu formula tertentu belum tentu cocok dikonsumsi si Kecil meskipun teman si Kecil tidak menunjukkan gejala kolik dan sebaliknya. Susu formula yang tidak cocok ini bisa menyebabkan alergi dan kolik. Cobalah mengganti susu formula si Kecil dengan merek lain dan cek apakah benar susu formula tersebut yang sering menyebabkan kolik pada si Kecil.

  1. Pijat perut si Kecil dengan lembut

Pijat lembut dada dan perut si Kecil dengan terlebih dahulu mengoleskan minyak telon di bagian-bagian yang hendak dipijat. Pijat dia secara lembut dari arah dalam ke arah luar.

  1. Gendong si Kecil dengan menggunakan kain atau selimut

Terkadang, alasan si Kecil mengalami kolik adalah karena merasa tidak aman. Jika demikian, Moms bisa menenangkan si Kecil dengan cara menggendongnya dengan menggunakan kain atau selimut.

  1. Ganti botol susu formula

Ada jenis botol bayi yang kemungkinan justru membuat si Kecil terkena kolik. Beberapa botol memiliki desain kurang baik sehingga menyebabkan udara bercampur dengan susu saat si Kecil meminumnya. Udara ini bisa masuk ke dalam organ pencernaan si Kecil dan membuatnya tidak nyaman lalu kolik. Si Kecil yang diberi ASIP dalam botol pun rentan terkena kolik jika botol susunya tidak tepat. Oleh karena itu, Moms dapat mencoba mengganti botol susunya untuk mengatasi kolik si Kecil.

Untuk mengatasi kolik pada si Kecil, Moms dapat menggunakan botol susu dari Dr. Brown’s. Botol susu dari Dr. Brown’s sudah lolos uji dan telah terbukti mampu mengurangi masalah pencernaan pada si Kecil seperti kolik, muntah, masuk angin, dan kembung karena gas. Struktur botol susu dari Dr. Brown’s memungkinkan si Kecil minum ASIP atau susu formula tanpa tercampur dengan udara yang bisa mengakibatkan perut si Kecil kembung penuh gas. Cegah kolik pada bayi dengan menggunakan botol susu dari Dr. Brown’s.

Baca Juga :

Rini Yulianti
Nycta Gina
Marissa_nasution
Marissa Nasution
Metha Yuna
Caca Tengker
Ryn Ex-Cherrybelle
Lifestyle_Advantage_Glow_in_the_Dark_Stage_1_O16A9195
Perkembangan Fisik, Kognitif, dan Sosial Emosional Bayi 2 Bulan
Apa itu Dr. Brown's Options™ Bottle?
Lifestyle_Teether_Coolees_O16A5114
5 Tips Memilih Teether Bayi Terbaik 2019